Skip to content

Tanya : Beban

March 4, 2011

Saya pernah bertanya ini pada diri sendiri, belum sempat saya tanyakan pada orang lain. Mana yang benar, mempunyai beban dalam hidup adalah wajar? Atau hidup dan segala masalahnya jangan dijadikan beban?

Saya pun coba menjawab sendiri. Saya lebih memilih mempunyai beban dalam hidup adalah wajar. Karena buat saya, dalam hidup pasti ada masalah. Dan buat saya, masalah itu, langsung ataupun tidak langsung, disadari atau tidak, sedikit atau banyak, itu menjadi beban buat saya.  Berusaha untuk tidak terbebani, malah akhirnya kepikiran dan secara tidak langsung itu menjadi beban.

Mungkin beda orang, beda juga jawabannya.

Pada akhirnya saya harus mensyukuri apa yang saya terima sampai dengan detik ini. Saya harus terus berusaha belajar ikhlas. Menambah tenaga dan semangat untuk kembali berusaha. Menjauhkan diri dari sifat berburuk sangka, apalagi berburuk sangka pada-Nya. Meyakinkan diri bahwa do’a yang dipanjatkan sedang diproses oleh-Nya, dan pada waktunya itu akan terjawab, hanya perlu bersabar. Percaya bahwa Dia tidak akan pernah ingkar janji, berhusnudzhan pada-Nya.

Dan sampai dengan titik ini, hal ini tidak akan pernah berubah. Saya yakin dan percaya.

Selamat hari jumat. Bukankah jumat adalah hari istimewa? Maka, berdo’alah. Tidak ada do’a baik yang tidak bisa dikabulkan oleh-Nya…. 😀

2 Comments leave one →
  1. March 10, 2011 10:44 am

    slama manusia itu hidup,maka masalah akan selalu ada.
    hanya saja tinggal bagaimana setiap pribadi itu menyikapi masalah tersebut,apakah lari dari masalah? atokah mencari jalan untuk keluar dari masalah,dan tentunya selalu ada jalan keluar..

    ah,,sepertinya dalam hal ini kita sama fan,masih terus belajar untuk ikhlas,dan tetap percaya pada janji Allah.. 🙂

  2. March 10, 2011 10:46 am

    aeeeh aki beneran sentimen ama anakhutan neeh fan 😀

Leave a comment